Monday, May 4, 2015

Bandar Bola - Titanfall

Bandar Bola


Review Titanfall – FPS Dengan Momen-Momen Fantastis

 Bandar Bola - Titanfall Sebelum saya membahas game ini lebih lanjut, saya ingin menyampaikan sedikit hal yang saya temui ketika Titanfall  sedang saya install (Saya menggunakan versi PC). Saya mendapatkan Titanfall di PC dengan cara digital download dan begitu saya mengklik tombol download yang ada pada launcher Origin, saya dipertemukan dengan sebuah angka yang menurut saya cukup mengejutkan untuk ada pada sebuah game. 49,9 GB adalah ukuran yang sangat besar untuk sebuah game FPS tanpa Single Player campaign. Saya menghabiskan waktu sekitar setengah hari lebih untuk mengunduh game ini di kecepatan 10Mb/s. Harap dimengerti bahwa kecepatan internet di Indonesia tidaklah sehebat luar negri.
Pada preview sebelumnya saya pernah membuat judul: ‘Titanfall – Game yang Mendefinisikan Ulang FPS’. Hal itu bukan saya tulis karena saya seorang penggemar EA atau Respawn, melainkan karena pengalaman yang saya rasakan memang nyata bahwa Titanfall membawa game FPS ke jenjang yang lebih tinggi lagi.

Pertempuran dalam Titanfall dipenuhi adrenalin dan berjalan dengan kecepatan tinggi. Selama pertempuran terjadi, para pilot (sebutan untuk player dalam Titanfall) berloncat-loncatan tiada henti seakan akan dilontarkan oleh ketapel tak terlihat. Mereka belari tanpa henti, melaju-menempel di tembok-tembok besi, menginjak udara kosong demi mencapai tingkat bangunan yang lebih tinggi dan melakukan manuver-manuver fantastis lainnya yang mustahil dicapai manusia tanpa lengan dan kaki prostetik serta pendorong mini di pinggang. Ini disebabkan oleh kemampuan sprint dan parkour yang tidak dibatasi sama sekali. Bahkan, tidak ada damage yang akan kamu terima ketika kamu jatuh dari ketinggian apapun.

Musuh-musuhmu juga memiliki kemampuan yang sama denganmu, jadi jangan terlalu merasa bahwa kamu adalah raja di pertempuran. Serangan demi serangan yang dilancarkan oleh pihak lawan serasa seperti pertempuran epik di masa depan yang tidak terlalu jauh. Suara dan desingan peluru yang tidak menembus tubuhmu akan terngiang dari berbagai tempat selama pertempuran. Membuat medan pertempuran menjadi hidup dan seakan penuh bahaya. Mungkin juga, sebelum kamu berbuat apa-apa, semuanya sudah terlambat karena kamu sudah dahulu dibunuh menggunakan Smart Pistol. Meskipun demikian kamu akan terus tergoda untuk menekan tombol spasi demi bisa muncul kembali ke pertempuran dan membalas serangan yang dilakukan musuhmu.

Posted By :  WITA-BET.COM

No comments:

Post a Comment